Tata Upacara Kenaikan Tingkat Bantara-Laksana


 
Upacara Kenaikan Tingkat, yaitu upacara yang dilakukan dalam rangka pengesahan kenaikan tingkat kecakapan umum yang dicapai oleh seorang anggota Gerakan Pramuka sesuai dengan syarat kecakapan umum yang berlaku. Dalam tulisan ini merupakan urutan tata upacara yang dilaksanakan pada golongan Pramuka Penegak. Yakni Pelantikan Kenaikan Tingkat dari Calon Penegak ke Penegak Bantara dan Penegak Bantara naik tingkat ke Penegak Laksana.

Upacara Pelantikan Calon Penegak menjadi Penegak Bantara
Upacara Pelantikan Calon Penegak menjadi Penegak Bantara, tidak boleh dihadiri Calon Penegak lainnya. Pelaksanaannya diatur sebagai berikut :
a.  Sangga Kerja menyiapkan perlengkapan upacara.
b. Calon Penegak yang akan dilantik diantar oleh pendamping kanan dan pendamping kiri ke hadapan Pembina Penegak.
c.Pembina minta penjelasan kepada pendamping kanan dan pendamping kiri mengenai watak dan kecakapan calon.
d. Pendamping kanan dan pendamping kiri kembali ke sangganya.
e. Sang Merah Putih dibawa petugas ke sebelah kanan depan Pembina, anggota ambalan menghormat dipimpin oleh Pradana/Petugas.
f. Tanya jawab tentang Syarat Kecakapan Umum antara Pembina dan calon.
g. Pembina memimpin doa sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.
h. Penyematan tanda-tanda disertai pesan seperlunya.
i. Ucapan janji Trisatya dituntun oleh Pembina Penegak, dengan jalan  memegang ujung Sang Merah Putih      dengan tangan kanan yang ditempelkan di dada kiri tepat dengan jantungnya. Kemudian disusul dengan penyematan Tanda Penegak Bantara oleh calon Penegak sendiri.
j.   Penghormatan ambalan kepada Penegak Bantara yang baru dilantik.
k.  Ucapan selamat dari anggota ambalan.
l.   Pendamping kanan dan pendamping kiri menjemput Penegak Bantara yang selesai dilantik untuk kembali ke sangganya.

Related Posts:

SEJARAH PRAMUKA DUNIA



Awal tahun 1908 Baden Powell menulis pengalamannya untuk acara latihan kepramukaan yang dirintisnya. Kumpulan tulisannya ini dibuat buku dengan judul “Scouting For Boys”. Buku ini cepat tersebar di Inggris dan negara-negara lain yang kemudian berdiri organisasi kepramukaan yang semula hanya untuk laki-laki dengan nama Boys Scout.
Tahun 1912 atas bantuan adik perempuan beliau, Agnes didirikan organisasi kepramukaan untuk wanita dengan nama Girl Guides yang kemudian diteruskan oleh istri beliau.
Tahun 1916 berdiri kelompok pramuka usia siaga dengan nama CUB (anak serigala) dengan buku The Jungle Book karangan Rudyard Kipling sebagai pedoman kegiatannya. Buku ini bercerita tentang Mowgli si anak rimba yang dipelihara di hutan oleh induk serigala.
Tahun 1918 beliau membentuk Rover Scout bagi mereka yang telah berusia 17 tahun. Tahun 1922 beliau menerbitkan buku Rovering To Success (Mengembara Menuju Bahagia). Buku ini menggambarkan seorang pemuda yang harus mengayuh sampannya menuju ke pantai bahagia.
Tahun 1920 diselenggarakan Jambore Dunia yang pertama di Olympia Hall, London. Beliau mengundang pramuka dari 27 Negara dan pada saat itu Baden Powell diangkat sebagai Bapak Pandu Sedunia (Chief Scout of The World).

Related Posts:

Happy Birthday Scout Indonesia



Salam Pramuka

Pramuka telah tumbuh di bumi Indonesia sejak 51 tahun yang lalu, meskipun sebelumnya gerakan kepanduan ini sudah ada. Kepanduan yang ada pada saat itu harus melebur menjadi satu yang disebut Pramuka.

Peleburan itu terjadi pada Kamis malam jumat tanggal 9 Maret 1961 oleh Presiden Republik Indonesia. Presiden mengungkapkan bahwa kepanduan yang ada harus diperbaharui, metode dan aktivitas pendidikan harus diganti, seluruh organisasi kepanduan yang ada dilebur menjadi satu yang disebut Pramuka.

Sedangkan pada tanggal 14 Agustus 1961 adalah waktu dimana Gerakan Pramuka diperkenalkan kepada khalayak umum.

Pada saat itu Presiden melantik anggota Mapinas, Kwarnas dan Kwarnari, di Istana negara, dan menyampaikan anugerah tanda penghargaan dan kehormatan berupa Panji Gerakan Kepanduan Nasional Indonesia (Keppres No.448 Tahun 1961) yang diterimakan kepada Ketua Kwartir Nasional, Sri Sultan Hamengku Buwono IX sesaat sebelum pawai/defile dimulai.

Peristiwa perkenalan tanggal 14 Agustus 1961 itu kemudian ditetapkan sebagai HARI PRAMUKA, yang setiap tahunnya diperingati oleh seluruh jajaran dan anggota Gerakan Pramuka.



Sebait Puisi untuk mu Pramukaku
-------------------------------------------
Pandu terbaik bangsa

Berbanggalah pada negeri

paling berharga..

Bahwa Pertiwi Adalah Ruh

Gerakan Paling Istimewa

Dengan Tetap bertekad pada Satya yang kita Dharmakan

dan Dharma yang Kita Bhaktikan ...

Selamat HUT PRAMUKA KE 51

Merdekalah Indonesiaku

Jayalah Pramukaku

Related Posts:

Berkreasi Dengan Tongkat dan Tali

Pramuka merupakan suatu kegiatan yang mendidik pesertanya untuk dapat berkreasi, dalam pramuka tongkat dan tali merupakan dua hal yang sering dijumpai dalam kegiatan outdoor. Tali lawe dan tongkat sering digunakan untuk berkemah, menjelajah, dan kegiatan-kegiatan lainnya.
Fungsi tali dan tongkat ini bermacam-macam, antara lain bisa untuk bahan mendirikan sebuah tenda, bivak, membuat tandu, membuat tempat jemuran, dan lain sebagainya.
Namun disisi lain tali dan tongkat dapat digunakan untuk berkreasi membuat sebuah karya. Butuh ketekunan dan ketelitian untuk membuatnya agar terlihat rapi dan indah. Ketika kami mengikuti kegiatan RRSC II di STAIN KEDIRI Januari 2012. Setiap pangkalan membuat karya pioneringnya masing - masing.

Related Posts:

Marhaban Ya Ramadhan


Doa Selamat Menunaikan Ibada Puasa Ramadhan
Do
Ya Allah
Perkayalah Saudaraku ini dengan keilmuan
Hiasi hatinya dengan kesabaran
Muliakan wajahnya dengan ketaqwaan
Perindalah fisiknya dengan kesehatan
Serta terimalah amal ibadahnya dengan kelipat gandaan
Karena hanya Engkau Dzat penguasa sekalian alam
Marhaban Ya Ramadhan,,,,,,,,
Mohon maaf lahir dan bathin;..


Related Posts:

Logo Scout



Arti dari lambang bunga Lely pada Pramuka :
Kompas :
Melambangkan suatu peringatan bagi Pandu/ Pramuka agar selalu berbuat kebenaran dan dapat dipercaya seperti fungsi kompas, serta tetap menjaga cita-citanya dan perannya sebagai penunjuk jalan.
Treefoil / Bunga dengan Tiga Ujung :
Melambangkan tiga janji Pandu / Scout Promise.
Dua Bintang :
Melambangkan anggota Pandu/ Pramuka berupaya untuk dapat memberi penerangan dan menolong dalam kebenaran dan pengetahuan.
Tali melingkar dengan ujung membentuk simpul mati :
Melambangkan bahwa sesama Pandu/ Pramuka mengadakan hubungan persahabatan dan persaudaraan antar Pramuka di seluruh dunia.

Sedangkan arti dari warnanya :
Warna putih :
Melambangkan jiwa yang berhati suci
Warna dasar ungu :
Melambngkan bahwa Pandu / Pramuka memiliki ketrampilan kepemimpinan dan suka menolong orang lain.



Karang simpul: simbol perdamaian dan persahabatan untuk semua Pramuka. Mengikat simpul dikenal sejak Yunani kuno sebagai simpul Hercules dan kemudian sebagai simpul square sebelum saat ini dikenal sebagai simpul karang.





Related Posts: